Disclosure Tampil di Atlas Beach Club Selama 3 Jam Non-Stop!
Bali, 29 Oktober 2023 – Disclosure, DJ asal Inggris ini, berhasil memukau panggung di Atlas Beach Club setelah 4 tahun lamanya!Tak kurang dari 5000 penonton membanjiri Atlas Beach Club demi menyaksika
Disclosure Tampil di Atlas Beach Club Selama 3 Jam Non-Stop!
Bali, 29 Oktober 2023 – Disclosure, DJ asal Inggris ini, berhasil memukau panggung di Atlas Beach Club setelah 4 tahun lamanya!
Tak kurang dari 5000 penonton membanjiri Atlas Beach Club demi menyaksikan penampilan mereka. Terlebih kombinasi musik spektakuler, kembang api, dan tata visual yang mengagumkan menghadirkan penampilan yang luar biasa.
Disclosure, yang seharusnya tampil dengan durasi satu setengah jam, akhirnya molor hingga 3 jam setelah melihat antusiasme penonton yang hadir malam itu. Dibuka dengan lagu “When A Fire Starts to Burn”, kemudian bersambung lagu-lagu iconic lainnya, seperti “White Noise”, “Latch”, dan masih banyak lagi.
“Favoritku adalah intronya, pas Disclosure bilang “Let’s get it!” dan langsung masuk lagu pertama!”, ujar Olivia dari Australia membagikan pengalaman yang tak terlupakan itu. Ia datang ke Bali dengan teman-temannya di momen yang tepat saat Disclosure tampil di Atlas Beach Club.
“Ini kali kedua aku melihat Disclosure di Bali dan mereka tidak pernah mengecewakan! Ditambah kemeriahan kembang api, benar-benar tidak ada momen yang membosankan!” tambahnya. Penggemar lain mengatakan, “Aku sudah lama mau nonton Disclosure live. Untung aku sudah sampai Bali waktu Disclosure tampil,” tambahnya.
“Tampil live menghibur penonton benar-benar pengalaman luar biasa. Menurut aku keramaian penonton di Atlas Beach Club adalah yang terbaik,” kata Disclosure.
Seluruh pengunjung malam itu membawa pulang memori yang sangat tidak terlupakan. Mereka dengan senang hati menantikan Disclosure lagi di kesempatan berikutnya.
Atlas Beach Fest juga siap menghadirkan acara seru lainnya, salah satunya adalah acara party tahun baruan terbesar dengan guest star MARTIN GARRIX, loh! Beli tiketnya sekarang!
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Atlas dan acara yang akan datang lainnya, kunjungi www.news.atlasbeachfest.com dan www.hwgroup.id.
Latest Siaran Pers
You Might Also Like
Penampilan Toolroom di Atlas Tahun Ini Gokil Abis
Ingat kembali pengalaman seru penampilan Toolroom di Atlas Beach Club dan Atlas Super Club di Bali p...
Ketawa Ngakak: Malam Komedi Paling Gokil di Atlas Super Club!
Siap ngakak abis? UNCNSORD di Atlas Super Club bakal kasih lo tawa tanpa sensor, punchline savage, d...
Smirnoff Bawa Eco Serve ke Atlas Beach Club: Vodka Premium dengan Sentuhan Ramah Lingkungan
Smirnoff bawa Eco Serve ke Atlas Beach Club Bali untuk sajian vodka asli yang berkualitas, tanpa lim...
Kepoin Atlas Beach Club, yuk! Daybed Mana yang Kalian Banget?
Dijamin ga akan bingung lagi kalau ke Atlas Beach Club! Panduan untuk kalian yang ingin tau informas...